info@idepfoundation.org

(+62) 361 9082983

Visi, Misi dan Tujuan Strategis IDEP 2019 - 2023

Visi IDEP

Kehidupan Tangguh yang Selaras dengan Alam


 

Misi IDEP

 

  • Menguatkan ketahanan masyarakat
  • Mendorong kedaulatan sumber daya alam lokal
  • Melestarikan lingkungan hidup dan budaya
  • Meningkatkan kapasitas masyarakat
  • Memperkuat kelembagaan dan jejaring dengan berbagai pihak

 


Nilai Kerja

  • Keberlanjutan

  • Aktif tanpa kekerasan

  • Berbasis pada masyarakat dan fokus pada kelompok rentan

  • Non-partisan

  • Kemandirian

  • Efektif dan efisien

  • Adaptif dan strategis

  • Akuntabilitas dan transparansi

  • Komunikatif, solutif, dan inovatif

  • Menjunjung kesetaraan dan berkeadilan gender

 


Tujuan IDEP 2019-2023

  • Mengembangkan Pusat Informasi dan Edukasi:
    • Melakukan riset dan publikasi terbuka (open-source) terkait program dan model pendekatan yang digunakan IDEP dalam mewujudkan ketahanan masyarakat (community resilience) dan lingkungan yang berkelanjutan.
    • Menyusun basis data dan informasi yang akurat dan terukur terkait wilayah kerja, aktivitas, capaian, dan pembelajaran yang diserap.
    • Menyusun modul dan media edukasi yang dirancang berdasarkan pengalaman IDEP menerapkan Permakultur, Pengurangan Risiko Bencana, dan pengembangan Masyarakat Tangguh (resilient community).
    • Menjadi penyelenggara pelatihan dan kursus terkait Permakultur dan Pengurangan Risiko Bencana yang sertifikatnya diakui secara nasional dan internasional.
  • Mengembangkan Model Masyarakat Tangguh dan Lingkungan yang Berkelanjutan:
    • Mengembangkan model Masyarakat Tangguh melalui pelatihan Permakultur dan Pengurangan Risiko Bencana yang bisa direplikasi di seluruh Indonesia dengan mempertimbangkan konteks lokalnya.
    • Melakukan pendampingan dan penguatan kapasitas masyarakat di luar penerima manfaat program dengan pendekatan Permakultur dan Pengurangan Risiko Bencana.
    • Mengembangkan model-model pelatihan yang khas IDEP, efektif, dan berdampak positif pada terwujudnya Masyarakat Tangguh dan lingkungan yang berkelanjutan.
    • Mengembangkan Bank Benih yang terhubung dengan Bank Benih masyarakat sebagai cara untuk melestarikan sebanyak mungkin benih lokal.
    • Mengembangkan model unit usaha yang berkelanjutan bersama masyarakat.
  • Memperluas Kampanye dan Jejaring untuk Mendukung Cara Hidup Masyarakat dan Lingkungan yang Berkelanjutan:
    • Memperbanyak dan memperluas penyebaran media edukasi terkait Masyarakat Tangguh dan lingkungan yang berkelanjutan.
    • Melakukan kampanye yang rutin dan efektif tentang Masyarakat Tangguh dan lingkungan yang berkelanjutan di seluruh perangkat media yang tersedia, baik lokal, nasional, maupun internasional.
    • Menjadi simpul bagi organisasi dan komunitas yang menerapkan Permakultur.
    • Terlibat secara aktif dalam seluruh kegiatan yang diselenggarakan pihak lain dalam hubungannya dengan kerja-kerja IDEP.
    • Menyelenggarakan kegiatan rutin yang khas setiap tahun untuk mendukung kampanye dan perluasan jejaring.
  • Meningkatkan Kapasitas Internal:
    • Menggelar berbagai kegiatan pengembangan kapasitas internal untuk mendukung staf agar dapat memberikan dampak bagi masyarakat, baik secara individu maupun organisasi.
    • Mengupayakan agar staf dapat memperoleh kesempatan pendidikan berkelanjutan yang dapat mendukung peningkatan kapasitas organisasi.
    • Mengusahakan agar IDEP mandiri dan berkelanjutan melalui pendanaan yang diperoleh melalui sumber-sumber internal.
    • Menggunakan metode-metode pengukuran yang akurat dan efektif terkait program dan dampak yang dihasilkannya.

 


Tujuan strategis Yayasan IDEP 2019 - 2023

 

Silahkan klik disini untuk mengunduh tujuan strategis Yayasan IDEP 2019 - 2023

 

 

IDEP Foundation | Helping People to Help Themselves

IDEP Foundation | Yayasan IDEP Selaras Alam
Membantu Masyarakat Mandiri
Br. Medahan, Desa Kemenuh, Sukawati
Gianyar - Bali
Telp. +62 361 9082983

 

 
 
 

 

IDEP di Instagram