Permakultur merupakan desain efektif untuk masyarakat mandiri dengan menggunakan prinsip-prinsip yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. IDEP bekerja di tingkat akar rumput untuk melatih masyarakat agar mandiri dengan menggunakan sumber daya setempat. Penduduk desa dapat mencapai keamanan pangan sekaligus mempelajari bagaimana menciptakan dan menerapkan strategi jangka pendek, menengah, dan panjang untuk membangun kembali lingkungan dan kehidupan ekonomi mereka.
Permakultur adalah aspek terpenting dalam usaha-usaha mitigasi bencana, dengan meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya keberlanjutan dalam lingkungan alam mereka.
Salah satu praktik permakultur ialah kebun rumah tangga. Kebun rumah tangga dapat menjadi jawaban bagi kebutuhan ekonomi dan keamanan pangan bagi mereka yang selamat dari bencana.
Hasil program ini ialah keamanan persediaan pangan bagi masyarakat yang terkena bencana, dengan menyediakan kebutuhan makanan bergizi bagi keluarga. Dalam program ini, kebun rumah tangga bagi masyarakat digunakan semaksimal mungkin dengan desain yang efektif, yang dapat memproduksi kebun organik berkualitas tinggi, sehingga mengurangi pengeluaran masyarakat yang tadinya digunakan untuk membeli bahan pangan.
Setelah masyarakat melewati proses pemulihan, kebun rumah tangga dapat menopang ekonomi mereka dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam tingkat ekonomi.
KLIK DISINI UNTUK MELIHAT FILM TERKAIT KERJA KAMI DI INDONESIA
|